Single Blog Title

This is a single blog caption

Tips Merawat Ban Pada Bus

Ban merupakan salah satu komponen terpenting pada bus. Tanpa kondisi ban yang optimal, perjalanan sang bus tentunya akan bertemu banyak tantangan, bahkan bisa berakibat fatal seperti bus oleng atau tidak terkendali. Dengan fungsi sebagai penopang beban, penerus daya gerak kendaraan, penerus kemudi untuk berbelok, dan pengontrol suspensi, berikut tips dalam merawat ban pada bus.

Yang pertama harus dicek sekara berkala adalah ketebalan tapak ban. Jika sudah tipis atau di bawah standar minimal penggunaan, hendaknya segera diganti dengan ban yang baru, agar menghindari bahaya ketika melakukan perjalanan di jalanan licin atau saat mengerem.

Kedua, periksa tekanan angin pada ban. Dikarenakan pori-pori dan pentil ban, secara sedikit demi sedikit tekanan angin pada ban akan berkurang. Jadi jika tidak sering mengisi ulang tekanan angin, ban akan segera kempis. Ban juga berpotensi kempis karena benda tajam seperti paku dan lain sebagainya.

Selain kempis, salah satu masalah yang biasa dialami oleh ban bus juga yaitu separation atau ban benjol. Permukaan ban akan terlihat memiliki benjolan-benjolan kecil berisi udara yang jika terus dibiarkan tentunya akan membahayakan supir dan penumpang bus.

Terakhir, hindari Over Dimension Over Load atau kelebihan muatan dalam bus dari standar dimensi dan beban bus. Jika beban di dalam bus terlalu berat, bisa berakibat ban pecah atau meledak, dan tentunya akan membahayakan juga.

Demi keselamatan baik bus dan penumpang, wajib hukumnya untuk selalu merawat kondisi ban. Tapi jangan khawatir, Jackal Holidays selalu menjaga kesehatan ban untuk selalu menemani kalian kemanapun kalian pergi. Kunjungi website Jackal Holidays untuk mengetahui lebih lanjut, ya!

Oleh : Yarra Fakhiratunnisa Aini

Keyword: harga sewa bus pariwisata, harga bus pariwisata 2021, harga sewa bus pariwisata bandung, harga sewa bus pariwisata bandung pangandaran, harga harga sewa bus pariwisata bandung jogja, harga sewa bus pariwisata jackal holiday bandung,harga sewa bus pariwisata bandung pangandaran 2021, rental mobil bandung, ban, tips merawat ban, kesehatan ban, ban bus, ban mobil

Leave a Reply

18 − four =

Need Help? Chat with us